Mengulas Teknik Informatika Universitas Trunojoyo Madura: #2 Praktikum

Indah Yunita
3 min readJul 30, 2020

--

Pada artikel sebelumnya saya telah membahas mengenai bagaimana perkuliahan di kelas untuk prodi Teknik Informatika. Nah, disini insyaallah saya akan melanjutkan pembahasan mengenai prodi Teknik Informatika utamanya masalah praktikum.

Telah disinggung pada artikel sebelumnya bahwa ada beberapa mata kuliah yang diharuskan untuk menempuh 1 SKS praktikum. Pada semester 1, mata kuliah yang wajib praktikum adalah Algoritma Pemrograman dan Pengantar Informatika, sedangkan pada semester 2 mata kuliah yang wajib praktikum adalah Struktur data dan Dasar Pemrograman Web.

Praktikum sendiri mulai dilaksanakan satu bulan setelah perkuliahan awal semester dimulai. Jadwal praktikum telah ditentukan oleh asisten praktikum. Biasanya jadwal praktikum ini beragam, rentangnya antara sehabis magrib hingga pukul 21.15 WIB.

Praktikum dilaksanakan di laboratorium yang telah ditentukan sebelumnya. masing-masing kelas biasanya terdapat 2 hingga 4 asisten praktikum. Asisten praktikum merupakan kakak tingkat yang tergabung dalam komunitas warga lab dan bertugas untuk mendampingi mahasiswa (praktikan) selama kegiatan praktikum.

Nah, apa saja sih kegiatan ketika praktikum? pada pertemuan pertama praktikum, kalian akan kontrak praktikum terlebih dahulu. Kontrak praktikum ini tak jauh berbeda dengan kontrak kuliah yang telah dibahas pada artikel sebelumnya, pada saat kontrak praktikum kalian akan dijelaskan mengenai gambaran umum kegiatan praktikum; sistematika penilaian praktikum; tata tertib; serta pembagian kelompok untuk asistensi. Pada saat kontrak kuliah ini kalian juga diminta untuk join grub edmodo untuk mempermudah pengumpulan tugas dan pemberian informasi seputar praktikum.

Kegiatan praktikum selanjutnya meliputi pre-test, praktikum di lab, post-test, dan asistensi. Gambaran umum pre-test yaitu kalian nanti akan mendapat notifikasi di edmodo berupa modul yang berisi materi dan pertanyaan-pertanyaan tentang materi tersebut. Pre-test ini harus dikerjakan dan dikumpulkan sebelum kegiatan praktikum di lab berlangsung. Saat praktikum di lab, asisten praktikum akan menjelaskan mengenai materi yang ada di modul pre-test, terkadang asisten praktikum juga memberikan pertanyaan kepada praktikan sebagai nilai keaktifan. Oh ya, ketika kegiatan praktikum di lab pahami juga aturan-aturan yang telah ditentukan seperti tidak boleh makan di lab, tidak boleh memakai: jaket; training; dan sarung, tidak boleh membuka aplikasi yang tidak penting, serta merapikan kursi setelah kegiatan praktikum berakhir.

Nah, setelah kegiatan praktikum di lab kalian akan diberi post-test. Post-test ini isinya tugas praktikum, untuk mata kuliah algoritma pemrograman biasanya berupa tugas coding menggunakan python sesuai dengan perintah yang diberikan pada modul praktikum, sedangkan untuk mata kuliah pengantar informatika tugasnya seputar perakitan PC secara virtual, instalasi windows secara virtual, instalasi linux secara virtual, perintah dasar pada terminal linux, serta membuat animasi sederhana. Tugas praktikum algoritma pemrograman dikirim melalui edmodo berupa kumpulan file berkekstensi .py yang telah diekstrak dalam bentuk rar atau zip, sedangkan tugas pengantar informatika biasanya dipraktikan melalui youtube kemudian link nya di upload pada edmodo.

Berikutnya asistensi, kegiatan asistensi berupa menjelaskan kode kepada asisten praktikum masing-masing. Kalian kan telah diberi tugas praktikum, nah pada saat asistensi ini yang perlu kalian lakukan adalah menjelaskan kode yang telah kalian buat kepada asisten praktikum secara detail. Ada juga asisten praktikum yang minta kalian untuk live code disaat asistensi, tergantung bagaimana sistem asisten praktikum kalian masing-masing. Pastikan kalian paham betul mengenai kode yang telah dikerjakan. Untuk asistensi ini jadwalnya menyesuaikan antara jadwal asisten praktikum dan jadwal praktikan.

Pada akhir semester biasanya kalian akan diberi tugas besar. Nah, ini tergantung dosen kalian juga. Berdasarkan pengalaman saya dulu, dosen algoritma pemrograman saya menyerahkan sistematika dan bentuk tugas besar sepenuhnya kepada asisten praktikum. Nah, jadi tugas besar tiap anak akan berbeda tergantung asisten praktikumnya. Kalau saya dulu diminta menyelesaikan 3 soal dengan python selama 2 jam kemudian hasilnya dikirim melalui edmodo. Kelas lain tugas besar algoritma pemrogramannya juga berbeda sistem tergantung keputusan dosennya.

Selanjutnya adalah tugas besar pengantar informatika, nah ini berkesan banget (menguras waktu dan tenaga juga pastinya,hehe). Jadi, kita dibagi menjadi beberapa kelompok, satu kelompok berisi 3 hingga 4 anak. kemudian kita diberi tugas untuk membuat animasi menggunakan adobe flash berdasarkan tema yang telah ditentukan selama 2 minggu. Pada minggu pertama kita diminta untuk menunjukkan progress animasi kepada asisten praktikum kemudian setelah minggu kedua kita harus sudah upload animasi tersebut di youtube. Kemudian asisten praktikum akan menyusun jadwal peresentasi masing-masing kelompok.

Oke, jadi sampai disini blog tentang praktikum. blog ini hanya menggambarkan kegiatan pada saat praktikum semester 1 sebelum pandemi COVID-19. Nah, pada saat semester 2 ini praktikum dilaksanakan pada akhir semester secara daring. Namun, sistematika lengkapnya masih belum dijelaskan oleh asisten praktikum. Semoga artikel ini bermanfaat yaa. Semangat kuliahnya!

Jumat, 31 Juli 2020

01.48 WIB

--

--